Penyeberangan Ferry dari Sape ke Labuan Bajo dan sebaliknya
Saat perjalanan roadtrip dari Bali ke Flores, kami harus melakukan penyeberangan ferry dari Sape ke Labuan Bajo. Saat googling, beberapa informasi di internet masih terbatas, karena itu, semoga informasi yang kami bagikan di sini membantu ya.. 🙂
Alasan Memilih Naik Ferry dari Sape ke Labuan Bajo atau Sebaliknya
Beberapa teman bertanya, “Ngapain naik ferry lama2 dan susahin aja? Kenapa ga naik pesawat aja dan di sana baru sewa mobil?”
Jawabannya karena, jalan darat dan naik ferry itu seru buat kami. Ketika kami traveling bawa mobil dari rumah, kami berasa bawa seisi rumah dan merasa bisa “survive” di mana saja, terutama karena kami bawa anak kecil. Selain itu, di jalan kami bisa mampir ke tempat yang kami mau, kapanpun kami mau, selama yang kami mau, dan dengan begini kami jadi bisa ketemu banyak hal. Nah, mempersiapkan mobil keluarga yang bersih, rapi, dan nyaman juga tidak kalah penting agar perjalanan jadi menyenangkan. Baca juga 7 Barang Wajib agar Mobil Keluarga Bersih, Rapi, dan Nyaman.
Tapi nyatanya, ketika di perjalanan, kami bertemu cukup banyak orang yang juga menikmati jalan jalur darat, termasuk yang dari Jawa, Surabaya, Bali, dan Lombok. Ada beberapa pilihan kapal Ferry untuk menuju Labuan Bajo, ada yang berangkat dari Surabaya (dengan lama perjalanan kira-kira 24 jam), ada juga yang berangkat dari Sape yang kemudian menjadi pilihan kami karena dioperasikan oleh PT. ASDP Indonesia Ferry yang dikenal karena pelayanannya yang baik.
Durasi dan Jadwal Penyeberangan Sape – Labuan Bajo
Penyeberangan ferry dari Sape ke Labuan Bajo dan sebaliknya memakan waktu 8 jam maksimal, namun nyatanya bisa lebih cepat bila cuaca baik dan muatan lebih sedikit dari kapasitas maksimum. Pada perjalanan roadtrip kami sendiri ke Flores pada Desember / Januari lalu, penyeberangan ferry dari Sape ke Labuan Bajo memakan waktu 7 jam, dan ferry dari Labuan Bajo ke Sape memakan waktu hanya 6.5 jam.
Pukul 09.00-09.30 pagi WITA setiap hari.
Tarif Penyeberangan Sape – Labuan Bajo
Harga tiket ferry dari Sape ke Labuan Bajo dan sebaliknya berlaku mulai 15 Mei 2017 hingga tulisan ini dibuat:
Penumpang Ekonomi:
Dewasa Rp.60.000,- per orang
Anak-anak Rp.40.000,- per orang
Kendaraan Roda Dua:
Sepeda Dayung Rp.100.000,-
Sepeda Motor Rp.186.000,-
Sepeda Roda Tiga Rp.345.000,-
Kendaraan Roda Empat:
Sedan sejenis Rp.1.375.000,-
Pickup Rp.1.250.000,-
Bus sedang Rp.2.710.000,-
Truck sedang Rp.2.226.000,-
Bus besar Rp.4.533.000,-
Truck besar Rp.3.548.000,-
Truck tanki, tronton Rp.4.325.000,-
Alat berat roda karet Rp.5.425.000,-
Alat berat roda besi Rp.8.030.000,-
Penyeberangan Ferry dari Sape ke Labuan Bajo
Suasana Pelabuhan Sape sepagi ini sudah cukup ramai. Walau waktu masih menunjukkan pukul 06.30 pagi dan loket serta gerbang belum buka, sudah ada beberapa mobil yang datang dan parkir berdampingan sesuai urutan kedatangan. Tidak lama kemudian, terlihat juga delman yang membawa penumpang.
Setelah menunggu beberapa lama, kami sempat khawatir karena belum terlihat warung makan di sana. Namun pada akhirnya sekitar jam 7 lewat, warung-warung yang tadinya tutup sudah mulai buka. ada warung kelontong, warung nasi, toilet umum, dll. Di luar gerbang pelabuhan juga ada motel yang bisa digunakan untuk menginap, tapi saran kami, kalaupun mau, lebih baik bermalam di Kota Dompu (2 jam dari Sape) karena lebih “kota” hehe..
Cara Membeli Tiket Ferry di Sape
Sebelum berangkat kami sempat mencari informasi di website PT. ASDP Ferry Indonesia. Saat ini ASDP Indonesia Ferry tengah mengembangkan pembelian tiket secara online dan kini beberapa rute penyeberangan dapat dibeli melalui website www. indonesiaferry.co.id, Namun untuk sementara waktu, rute Sape ke Labuan Bajo ini belum tersedia di layanan tiket online PT. ASDP Ferry Indonesia, sehingga pembeliannya dilakukan langsung pada loket di pelabuhan
Nah, untuk sistem pembelian tiket kendaraan, sistemnya harus antri karena jumlah kendaraan yang berangkat dari Sape ke Labuan Bajo ini cukup banyak sedangkan jumlahnya dibatasi menyesuaikan dengan kapasitas ferry. Sebaiknya kita sudah memesan dulu 1-2 hari sebelumnya (dengan menelepon ke kantor ferry di Sape) untuk memesan tiket kendaraan.
Sesampai di sana, ada 2 loket yang buka sekitar pukul 7.00 WITA. Loketnya antara lain untuk:
- Registrasi kendaraan: kasih stnk ke petugas, menyebutkan jenis mobil & nama sopir. Lalu kita akan diberi kertas untuk dibawa ke loket ke-2.
- Loket untuk pembayaran: kasih kertas dari loket ke-1, lalu bayar di sini sesuai golongan mobil. Untuk penumpang tanpa kendaraan, bisa langsung datang dan membayar di loket ini.
Bila ternyata kita tidak mendapat giliran berangkat hari itu, maka otomatis mobil kita akan disertakan untuk keberangkatan hari berikutnya.
Aktivitas di Ferry Penyeberangan Sape – Labuan Bajo
Setelah mobil kami parkir di atas ferry, kami naik ke atas dan lega karena ternyata banyak tempat tidur tingkat, sekaligus panik karena sebagian besar sudah ditempati. Dengan gerak cepat, akhirnya kami berhasil mendapatkan tempat yg beralaskan dipan namun cukup nyaman karena letaknya dekat jendela sehingga kami bisa sambil menikmati pemandangan laut dari sini.
Setelah menempatinya, kami segera makan nasi bungkus yang sempat dibeli di warung pelabuhan tadi, lalu Eko segera terlelap karena capek menyetir. Lala yg sudah tidur semalaman di mobil lebih segar dan kemudian asyik bermain dan menggambar.
Di ruang itu, akupun berusaha memejamkan mata untuk beristirahat. Telingaku menangkap berbagai suara, mulai dari suara anak berceloteh, dan kapal di kejauhan, suara game yg sedang dimainkan anak di sebelahku, hingga suara ngoroknya Eko yg ternyata sudah pulas. Di tengah keriuhan itu, terkadang terdengar hempasan deru ombak di lautan, seolah menenangkan suasana yang riuh rendah.
Tidak bisa tidur, aku hanya membuka mata dan mengintip Lala yang masih asyik bermain. Aku penasaran, apa yang akan terjadi 8 jam ke depan hingga sampai di Labuan Bajo. Beberapa jam pertama kami habiskan dengan tidur, lalu makan siang, dan sisa waktunya kami gunakan untuk berkeliling ferry, berlarian di dek atas, melihat ke laut apakah ada lumba-lumba yang melintas.
Tidak terasa, 6-7 jam pun berlalu dan kami sudah sampai di tujuan kami. Ternyata, naik ferry itu seru!
Nah, semoga informasi ini membantu ya.. 😉 Selamat ber-ferry ria! #asdpseru
Gallant
Saya punya tante yang tinggal di Bajo. Tiap setaun (saat menjelang lebaran) sekali beliau dan suaminya menggunakan rute Lamongan – Surabaya – Banyuwangi – Bali – Lombok – Sumbawa – Bajo.
Jalur darat 3 harian. Tapi seru kayaknya. Wkwk
Itu tarif mobilnya mahal banget ya ternyata 😐
Diana Suciawati
Wah, 3 hari di jalan, seru ya.. haha.. Iya, tarif mobil relatif lebih mahal karena durasi dan jaraknya kan juga lebih jauh daripada Bali – Lombok (4 jam), dan Lombok – Sumbawa (1.5 jam) 🙂
agusgusman
Kalo dulu bln januari dirutup gelombang besar
Eko Octavianus
Wah, tahun brp tuh Mas ? untung banget kmrn pas pulang aman : )
yeyen fitria
Mohon info.. Apakah penyebrangan sape waingapu sudah aktif?. Terimakasih
Eko Octavianus
Halo Kak..waktu kami menhyebrang bulan Desember kemarin, Sape – Waingapu masih normal..tp untuk keadaan sekarang kami kurang tahu…mungkin bisa hubungi 021-191 (ini call centernya ASDP), cukup informatif karena waktu itu kami juga menghubungi call center terlebih dahulu untuk mengetahui keadaan penyebrangan Sape – Labuan Bajo…Semoga membantu ya : )
Galih Jiwatman
Izin bertanya, tarif penyebrangan kapal dari sape ke pulau padar berapa? Terimakasih
Eko Octavianus
Halo Kak, setahu kami utk ke Pulau Padar tetap harus dari Labuan Bajo dulu…Jadi dari Sape tetap ke Labuan Bajo dulu : )
RAY SYAHRIDHO
Infonya sangat membantu sekali mba dan mas, jadi semangat untuk mencoba mudik lewat jalur darat dan laut nih.
Diana Suciawati
Sama2, Mas.. semoga jadi berangkat dan semoga perjalanannya menyenangkan ya hehe.. 🙂
Baim sip
Terimakasih dan semoga bermanfaat informasi nya..
Sy asli dompu aja kurang informasi tentang penyebaragan sape -labu bajo…
Diana Suciawati
Sama2.. Iya, semoga informasinya bermanfaat 🙂
chrizto
tolong di post setiap bulan ya
..makasi sangat membantu
j. kristanto
Hi Diana.
Mau tanya kl ferry dr Sape ke L.Bajo apakah bisa turun ( dilaut ) , pindah kapal kecil ke P. Komodo ?
Kl dulu caranya transit di laut gini , jd tdk ke Bajo dulu.
Trim ‘ s info nya . -Kris-
Diana Suciawati
Halo Kak, gak bisa turun di tengah laut, Kak. Ferry nya joss jalan terus sampe Labuan Bajo hehe..
Nikolas
Halo kak salam kenal. punya no telpon kantor ferry pelabuhan Sape buat booking tiket mobil?
Eko Octavianus
Hola Kak, salam kenal juga..kebetulan waktu itu kami dapat noemernya dari call center ASDP (021-191)..Kebetulan no petugas yg dulu kami kontak sudah tidak aktif, jadi bisa coba kontak call canter ASDP ya..mereka cukup responsif kok : )
Jamie
Mba Diana Suci, mau tanya kalau di Pelabuhan Sape ada parkiran inap utk mobil kah?
Karena biaya angkut mobil ckp tinggi, jd pgnnya mobil diinapkan saja di Sape.
Tujuan utama LBJ hehe, Trmksh sblmnya
Eko Octavianus
Halo Kak, kebetulan waktu kami menyebrang dari Sape sedang ada renovasi pelabuhan, sehingga urutan mobil agak berantakan. Kami kurang tahu untuk biaya inap ini, mungkin bisa di cek ke kontak pelabuhan Sape. Bisa coba hubungi call center ASDP.